Senin, 02 Mei 2011

Namsan Tower

 

kali ini aq mo ajak kalian jalan – jalan lagi neeh masih di sekitar kota seoul,kalo ke seoul rasanya akan rugi chingu kalo gak ke tempat yang satu inipast kalian penasaran kan kemana kita jalan2 kali ini yaaa tebakan yang benar chingu sekarang kita singgah ke Menara seoul alias Namsan tower.

yaah karna dah nyampe neeh ke namsan tower jadi kita harus tau doong sejarah didirikannya namsan tower ini
Menara Seoul N adalah sebuah pemancar radio yang terletak di Seoul, Korea Selatan. Gedung ini dibangun pada tahun 1969, dan dibuka untuk umum pada tahun 1980, tinggi menara ini mencapai 236.7 m (777 kaki) dari dasar dan berada di ketinggian 479.7 m (1,574 kaki) di atas permukaan laut. Menara ini juga dinamai Menara Namsan atau Menara Seoul saja dan biasa dikenal dengan sebutan namsan tower. Namun setelah pemilik menara bekerja sama dengan CJ Corporation, menara ini dinamai Menara Seoul N (nama resmi Menara Seoul CJ).

Kebanyakan pengunjung yang ingin menaiki Namsan menggunakan  kereta gantung Namsan untuk naik, lalu berjalan kaki sampai ke menara. Di menara ini dapat kita temui banyak sekali  toko oleh-oleh dan sebuah restoran di lantai bawah. Pengunjung harus membayar ketika naik ke atas menara.disini  Terdapat empat balkon observasi (di balkon observasi ke-4, terdapat restoran berputar, dan berputar sekali selama 48 menit), dan juga toko oleh-oleh dan dua restoran di atasnya. Pengunjung dapat melihat hampir seluruh kota Seoul. Di dekatnya juga terdapat menara transmisi.

naaah chingu udah liat kan baguus bgt looh liat aja dari gambarnya kereeen euy jadi tambah pengen niih singgah kesana bisa melihat seluruh kota seoul dari atas menara namsan itu adalah impianku chingu gimana dengan kalian apakah ingin kesana juga…?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar